8 Contoh Topik Pembicaraan yang disukai oleh Pasanganmu

8 Contoh Topik Pembicaraan yang disukai oleh Pasangan - Dalam menjalin suatu hubungan dengan pasangan tentu ada trik tersendiri dalam membangun topik pembicaraan agar tidak jenuh dan membosankan pasangan. 

Nah, bagi sahabat Siana yang tidak jago ngelawak atau memulai suatu topik pembicaraan ada kiat-kiat tersendiri yang bisa kalian praktekkan. Jadi tenang saja ya, karena pada kesempatan ini saya akan memberikan tiriknya untuk membangun komunikasi yang produktif, asyik dan membuat pasanganmu merasa nyaman ketika sedang berkomunikasi denganmu.

Contoh Topik Pembicaraan yang disukai oleh Pasangan


Contoh Topik Pembicaraan yang disukai oleh Pasangan


Untuk itu, silahkan sahabat simak ulasan selengkapnya berikut ini ..!

Contoh Topik untuk memulai Pembicaraan dengan Pasangan :


1. Membahas Tentang Cita-citanya

Wanita mana sih yang gak suka dan welcome sama laki-laki yang memberikan perhatian padanya, apalagi laki-laki itu adalah pasanganmu "Pacar" tentu dengan hal demikian wanita akan tersanjung dan akan merasa nyaman jika pasangannya ini menanyakan cita-citanya. 

Yang artinya biasanya laki-laki yang bertanya perihal cita-cita dia akan peka terhadap apa yang menjadi keinginanmu untuk masa depan nanti. Tentu dengan mengawali pertanyaan tentang 'Cita-cita " akan membuat nyaman dalam berkomunikasi.


2. Membahas Tentang Hobinya

Contoh topik yang kedua ialah menanyakan tentang Hobi. Jadi buat sahabat yang tidak terlalu pandai mengawali suatu percakapan maka kamu bisa bertanya tentang "Hobinya" otomatis kalau wanita ditanya hobi dia akan menjelaskan secara rinci tentang hobi-hobinya. Apalagi kalau kamu pandai dalam mengambil kesempatan misalnya, hobi dia sama dengan hobi kamu tentu hal ini akan membangun kemisteri tersendiri.


3. Membahas Tentang Menu Makanan Kesukaannya

Wanita itu mayoritas suka ngemil atau makan, tentu kalau kamu ingin membangun komunikasi yang baik dengan pasanganmu atau baru gebetanmu bisa menanyakan makanan kesukaanya. Biasanya kalau sudah seperti ini wanita akan suka ngoceh dan memberikan signal untuk diajak makan bareng kamu untuk makan menu kesukaannya.


4. Membahas Tentang Pengalamannya

Yang tak kalah jitu dalam membangun komunikasi yang baik dengan pasangan adalah saling tukar pengalaman. Nah, biasanya wanita suka sekali dengan pria yang perhatian dan menjadi teman curhat berbagi cerita tentang hidup. Biasanya dengan begini wanita akan merasa nyaman saat berkomunikasi dengan kamu.


5. Membahas Tentang Liburan

Contoh topik pembicaraan yang ke lima adalah tentang Liburan. Biasanya wanita itu suka jalan-jalan atau travelling, apalagi kamu juga suka jalan-jalan maka dengan mengawali perbincangan tentang wisata juga sangat cocok apalagi cewek kamu adalah wanita yang doyan menjelajah alam.


6. Meminta Saran Darinya

Trik untuk membangun pembicaraan dengan pasangan yang ke enam adalah meminta saran atau pendapat darinya, baik itu tentang sebuah karyamu, ataupun hal yang akan kamu ambil untuk apabila kamu ingin melakukan sesuatu, dengan demikian wanita tersebut akan merasa penting dan sudah menjadi bagian dari hidupmu.


7. Bercanda Dengannya

Yang tak kalah penting dalam membangun topik pembicaraan adalah dengan bercanda (guyonan) karena menurut observasi saya, hampir-hampir wanita itu suka dengan guyon, hiburan, jadi dia akan merasa nyaman dan bahagia saat berkomunikasi dengan kamu karena seru. Tentu kalau kamu gak bisa guyon suasana akan menjadi tegang dan membosankan, bisa-bisa pasanganmu akan cari hiburan yang lainnya.

Karena hidup ini terkadang sudah banyak problem hidup jadi dengan adanya guyonan hidup akan menjadi lebih tenang dan happy.


8. Kasih Perhatian (Tanyakan kabar, kasih apa yang ia butuhkan)

Yang tak kalah penting dalam menciptakan topik pembicaraan adalah diawali dengan sapaan dengan menanyakan kabar, dan sebagainya. Yang terpenting apa yang kamu tanyakan pada dia tidak menyinggung perasaannya dan membuat dia merasa di perhatikan olehmu.

Maka dari itu, untuk membangun pembicaraan yang baik maka bisa Anda bangun kemestrinya terlebih dahulu. Karena biasanya kesuksesan di awal dalam membangun pembicaraan akan memudahkan proses merajut komunikasi yang baik.

Penutup

Itulah tadi, trik dalam membangun topik pembicaraan yang disukai oleh pasangan. Tentunya kamu bisa pilih trik yang mana dulu yang akan di coba. Apabila ada trik lainnya yang kamu miliki juga bisa digunakan, namun kalau belum punya triknya, silahkan pilih beberapa trik diatas.

Mungkin hanya ini yang dapat saya sajikan, semoga ulasan pada kesempatan kali ini dapat bermanfaat untuk sahabat semuanya. Sekian dari saya, sampai jumpa lagi di pembahasan yang lainnya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel