Beasiswa Indosat Ooredoo Digital Camp Tahun 2019

Indosat Ooredoo Digital Camp (IDCamp) adalah sebuah program beasiswa dari Indosat Ooredoo untuk mencetak developer/programmer muda Indonesia yang siap bersaing di dunia ekonomi digital.

IDCamp merupakan salah satu program Corporate Social Responsibility (CSR) Indosat Ooredoo di pilar Pendidikan sebagai upaya membangun bangsa Indonesia sebagai Digital Nation. Indosat Ooredoo akan memberikan total 10.000 beasiswa belajar coding untuk developer muda Indonesia.


Melalui program ini, Indosat Ooredoo mengajak generasi muda Indonesia untuk menggeluti bidang teknologi digital dengan memberikan pelatihan online yang mencakup kelas developer Android, Kotlin, dan Progressive Web Apps di level beginner dan expert. Tersedia fasilitator dan forum diskusi online sebagai sarana bagi peserta IDCamp untuk membantu mereka menyelesaikan semua modul belajar secara online.

Selain memberikan pelatihan online, IDCamp juga membuka pelatihan offline (tatap muka) bagi calon-calon developer dengan kebutuhan khusus (difabel).

Modul pelatihan online IDCamp dikembangkan oleh Dicoding selaku Google Authorized Training Partners di Indonesia, bekerja sama dengan Indosat Ooredoo dengan memanfaatkan use case yang sering ditemui dalam dunia industri khususnya telekomunikasi, dan dipadukan dengan metode mentoring secara online.

Di akhir program, Indosat Ooredoo dan Dicoding akan membantu talenta digital terbaik lulusan IDCamp untuk mendapatkan akses pekerjaan.

Jadwal program IDCamp 2019

Peluncuran IDCamp : 2 Agustus 2019
Pendaftaran peserta : 2 Agustus 2019 - 27 September 2019

Beasiswa kelas Menjadi Android Developer Expert (online)

  • Level beginner: 2 Agustus 2019 - 4 Oktober 2019
  • Level expert: 7 Oktober 2019 - 31 Januari 2020




Beasiswa kelas Kotlin Android Developer Expert (online) :

  • Level beginner: 2 Agustus 2019 - 4 Oktober 2019
  • Level expert: 7 Oktober 2019 - 13 Desember 2019


Beasiswa kelas Membangun Progressive Web Apps (online) :

  • Level beginner: 2 Agustus 2019 - 4 Oktober 2019
  • Level expert: 7 Oktober 2019 - 13 Desember 2019




Kelas Difabel (tatap muka) :  2 - 7 Desember 2019
Roadshow kampus                 : Tunggu pengumuman selanjutnya
Temu komunitas developer : Tunggu pengumuman selanjutnya
Wisuda kelulusan                 :  4 Februari 2020
Kompetisi coding                  : 10 Februari 2020 - 13 Maret 2020

Penawaran kerja                  :4 Februari 2020 - 4 April 2020

Info lebih lanjut kunjungi alamat berikut ini : https://idcamp.indosatooredoo.com/

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel